20 Februari 2014

Asuhan Kebidanan INC (Intra Natal Care)


Baca Selengkapnya di:
Scribd
DropBox



ASUHAN KEBIDANAN
Pada Ny.“I” GIPoooo UK 37/38 Minggu
INPARTU KALA 1 FASE AKTIF
DI RSIA IBI SURABAYA





BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
              Persalinan adalah proses pengeluaran hasil konsepsi pada usia kehamilan antara 36-42 minggu, baik melalui jalan lahir atau jalan lain, dengan spontan belakang kepala, dengan atau tanpa penyulit.
              Persalinan adalah proses dimana bayi, plasenta dan selaput ketuban keluar dari uterus ibu. Persalinan dianggap normal jika prosesnya terjadi pada usia kehamilan cukup bulan (setelah 37 minggu) tanpa disertai adanya penyulit. (APN 2008 : 37)
              Faktor yang berpengaruh dalam menentukan jalannya persalinan yaitu, power, passage, passanger, psikis, penolong dan posisi. Walaupun 85% persalinan berjalan normal, namun 15% nya dijumpai komplikasi-komplikasi yang memerlukan penanganan khusus. Antenatal care merupakan metode yang digunakan dalam pemecahan masalah tersebut. Selain itu, diperlukan asuahan yang optimal untuk menuju persalinan yang diharapkan.
              Atas dasar latar belakang ini, penulis akan menjelaskan tentang asuhan kebidanan pada ibu bersalin sesuai dengan standart kompetensi kebidanan sehingga dapat memberikan kualitas persalinan yang memadai.

1.2  Tujuan
1.2.1        Tujuan Umum
Mahasiswa mampu melaksanakan asuhan kebidanan pada ibu bersalin fisiologis dengan menerapkan pola pikir melalui pendekatan manajemen kebidanan kompetensi di Indonesia.
1.2.2        Tujuan Khusus
1.      Mahasiswa mampu melaksanakan pengkajian data Subjektif dan Objektif pada persalinan fisiologis
2.      Mahasiswa mampu mengidentifikasi diagnosa dan masalah pada persalinan fisiologis
3.      Mahasiswa mampu mengembangkan rencana tindakan asuhan kebidanan menyeluruh pada persalinan fisiologis
4.      Mahasiswa mampu melaksanakan rencana tindakan asuhan kebidanan yang menyeluruh sesuai kebutuhan ibu bersalin
5.      Mahasiswa dapat melakukan evaluasi terhadap asuhan yang diberikan pada persalinan fisiologis
1.2.3        Sistematika Penulisan
BAB I Pendahuluan
            Menguraikan Latar Belakang, Tujuan, Sistematika Penulisan
BAB II Tinjauan Teori
            Menguraikan tentang konsep dasar Persalinan normal
BAB III Tinjauan Teori
            Menguraikan tentang Pengkajian data Subjektif dan Objektif, Assessment dan Planning
BAB IV Penutup
            Menguraikan tentang Kesimpulan dan saran

DAFTAR PUSTAKA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar